Belakangan ini juga terpantau berlatih modern dance hal ini untuk memberikan pengalaman dan pengetahuan pada anggotanya, beberapa persamaan dan pernedaan antara yang modern dan yang tradisi. Juga geliat baru lagi yang mereka coba untuk bergerak dengan nuansa baru yang berbeda yaitu Line Dance yang sekarang sedang booming dimana-mana. Rupanya mereka tak pernah jenuh untuk selalu mencari dan berbagi ilmu, motto mereka yang penting tetap menjaga persaudaraan dan kekompakan.
Di kesempatan yang lain Mbak Ninien menyampaikan alasanya mengapa mereka belajar Line Dance. "Dengan mencoba belajar line dance ini kami berharap akan semakin mengasah kemampuan kami di bidang seni panggung. Kami percaya bahwa kami pasti bisa maju dengan selalu menjaga kekompakan dan saling percaya di antara kami," begitu alasannya. Semoga tetap eksis sanggar Hastarini Jember ini sehingga akan terus memproduksi talenta-talenta seni tradisi secara berkesinambungan. Congrats
Tidak ada komentar:
Posting Komentar