Selasa, 22 Oktober 2024

Kuda lumping makin keren



Kuda luping atau jaran kepang sebutan lainnya jaranan kalau di jawa timur , dari sebutan nama kesenian rakyat yang satu ini sering ada jathilannya. Jathilan adalah semacam tarian prajurit yang mengendarai kuda, dengan kelhaiannya mengendalikan kudanya. Dalam pertunjukan kesenian rakyat ini seringkali kuda-kuda tersebut kadang lepas kendali atau istilahnya ndhadi atau penunggangnya kesurupan sehingga perlu ada penggambuh yang membantu mengendalikan kuda dan prajuritnya. Namanya saja hiburan kesenian rakyat ini sangat familiar dikalangan rakyat, sehingga jika ada yang nanggap jaranan atau kuda lumping masyarakat berduyun-duyun ngin menyaksikan , ada juga yang berjualan untuk mencari rejekinya. Makanya pementasan jaranan menjadi sangat populer dikalangan rakyat.
 

Tidak ada komentar: