Senin, 10 Juni 2024

adat nusantara mengajarkan memberi penghormatan terakhir



Dimana bumi dipijak disitu langit dijunjung ada pepatah yang menyatakan bahwa kalian harusnya menghormati adat tradisi ditempat kamu tinggal. Kalau pepatah serupa yang dikenal oleh masyarakat jawa "desa mawa cara , negara mawa tata ' makna intrinsiknya hampir sama orang kudu mengikuti aturan dan adat dimana dia hidup dan tinggal. Ada beberapa adat di jawa terutama untuk mengubur jenazah, misalnya ada orang meninggal pagi mestinya selambat-lambatnya habis dzuhur harus dikubur sekalian menunggu kerabat atau anak yang dari jauh hadir takziyah. Lha hal ini mungkin biasa gaess yang kadang tidak biasa itu ketika orang meninggalnya sore misalnya habis ashar, menurut adat istiadat setempat kadang harus dikubur hari itu juga walaupun penggali kubur harus lembur. Tetapi ada juga adat tradisi yang memberikan kelonggaran hingga besok pagi menunggu handai tualan yang datang takziyah terutama dari luarkota. Nah biasanya atas permintaan keluarga jenazah menginap semalaman, baru besok paginya sekitar pukul sembilan maximal sepuluh harus segera diacarakan untuk dikubur. Bagaimana adat tradisi di tempatmu gaess ? Mungkin masih banyak adat tradisi masyarakat di nusantara ini, tetapi yang esensi adalah memberi penghormatan terakhir dengan sebaik-baiknya. Hal kesantunan ini sama dengan merawat tradisi  nusantara.
 

Tidak ada komentar: