Sabtu, 06 Juli 2024

ajaran ketauladanan via cerita rakyat


 

 

Adat Hindu Bali punya beberapa tarian yang dipentaskan tidak sembarang waktu dan tempat gaess, istilahnya tari sakral. Dan biasanya, tari sakral dipentaskan pada saat akan melaksanakan suatu ritual adat atau upacara keagamaan. Dalam agama Hindu, terdapat beberapa tarian yang dianggap sakral. Adapun setiap pementasannya terhubung dengan  pelaksanaan upacara keagamaan. Salah satu tari sakral yaitu Tari Cupak Gerantang yang oleh masyarakat Hindu Bali diadakan diacara-acara adat. Tari Cupak ini berdasarkan cerita rakyat.


Cupak Gerantang merupakan cerita rakyat yang mengisahkan antara dua karakter atau tokoh yang sangat berbeda sifatnya. Karakter Cupak memiliki sifat yang cenderung lebih gahar beringas, tamak, dan kasar sedangkan Gerantang memiliki karakter yang baik hati, sabar, dan murah hati. Cupak adalah sosok yang sangat menindas adiknya yaitu Gerantang. Gerantang selalu difitnah dan dikatakan buruk oleh Cupak sedangkan Gerantang selalu mengalah dan sabar menghadapi tingkah saudaranya. Cupak Gerantang kisah yang sarat pesan moral, dan memberikan ketauladanan bagi masyarakat . Bahwa kekuatan seseorang bukanlah dilihat dari seberapa kuat fisiknya tetapi teruji oleh ketabahan dan kesabaran menghadapi jalan hidup. infofotdocDnews

Tidak ada komentar: